Penelitian ini bertujuan mengetahui analisis kebutuhan latihan fisik atlet cabang olahraga Bola Voli pria berdasarkan analisa pertandingan pada Kompetisi AVC Challenge Cup 2023. Jenis penelitian yang digunakan yakni deskriptif kuantitatif. Dengan menggunakan metode pelitian yaitu dengan menonton video pertandingan bola voli Pria Indonesia pada Turnamen AVC Challenge Cup 2023 yang tersedia di situs Vidio.com. teknik analisis data pada penelitian ini adalah menghitung keseluruhan teknik smash,block,serve dan menit lama bermain dari atlet bola voli putra Indonesia yang mengikuti kompetisi AVC Challenge Cup 2023. Setelah dianalisa maka di implementasi kan pada rumus kebutuhan latihan kondisi fisik.Hasil penelittian menunjukkan atlet nasional bola voli putra Indonesoa membutuhkan latihan power lengan dengan volume 100% sebanyak 877 repitisi dan power tungkai sebanyak 1.356 repetisi, serta daya tahan kardiovaskular sebanyak 1.500 menit. 100% dari kebutuhan fisik atlet untuk menunjang performa saat bertanding dan menghasilkan prestasi yang telah ditargetkan. Hasil penelitian ini menunjukkan dan menjelaskan bahwa atlet yang menjuarai kejuaraan nasional membutuhkan latihan dengan volume yang tinggi dan terukur untuk menunjang kebutuhan fisik pada saat pertandingan.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024