JIWAKERTA: Jurnal Ilmiah Wawasan Kuliah Kerja Nyata
Vol 5, No 1 (2024): Juni

Cegah dan Kendalikan Diabetes Mellitus Melalui Edukasi serta Pemeriksaan Kadar Gula Darah di Desa Klatakan

Devita Norma Yulianda (Universitas Muhammadiyah Jember)
Moh Ardika Prayoga (Universitas Muhammadiyah Jember)
Topo Yono (Universitas Muhammadiyah Jember)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2024

Abstract

Diabetes adalah penyakit yang termasuk kronis, terjadi ketika pankreas tidak dapat memproduksi insulin yang cukup untuk tubuh, atau ketika tubuh tidak dapat menggunakan insulin yang diproduksi secara efektif. Sehingga, hal ini akan menyebabkan peningkatan konsentrasi glukosa dalam darah yang dikenal sebagai hiperglikemia. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat dalam pencegahan penyakit diabetes mellitus. Metode dalam penelitian ini yaitu berupa diskusi dengan menggunakan leaflet dan cek gula darah sewaktu. Hasil yang didapatkan bahwa materi yang disampaikan ternyata dapat meningkatkan pengetahuan masyarakat yang dibuktikan dengan terdapat peningkatan pengetahuan pada saat diberikan post test pada sesi evaluasi, rata rata masyarakat dapat menjawab dengan benar sesuai dengan materi yang diberikan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jiwakerta

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Public Health Social Sciences

Description

JIWAKERTA: Jurnal Ilmiah Wawasan Kuliah Kerja Nyata adalah jurnal yang di kelola oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat dan diterbitkan oleh Universitas Muhammadiyah Jember dengan Nomor E-ISSN: 2746-6329, jurnal ini pertama kali diterbitkan pada bulan Juni 2020. Jurnal Ini memuat ...