Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP)
Vol. 7 No. 3 (2024): Volume 7 No 3 Tahun 2024

POTENSI BAHASA INDONESIA DALAM PANGGUNG GLOBAL: ANALISIS PELUANG DAN TANTANGAN

Koriatul Jannah Siregar (Universitas Negeri Medan)
Ghania Dhia Ulhaq Lubis (Universitas Negeri Medan)
Sarina Septiani Silalah (Universitas Negeri Medan)
Lidya Revalina Nainggolan (Universitas Negeri Medan)
Mayketrin Br Bangun (Universitas Negeri Medan)
Hera Chairunisa (Universitas Negeri Medan)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis potensi Bahasa Indonesia dalam konteks global, menyoroti peluang dan tantangan yang terkait. Dengan mempertimbangkan perkembangan teknologi dan tren internasional, kami mengeksplorasi bagaimana Bahasa Indonesia dapat menjadi aset penting dalam berbagai bidang seperti bisnis, pendidikan, dan kebudayaan. Penelitian ini menggunakan literature review atau desain studi pustaka. Fokus utama pada penelitian ini adalah menggali wawasan yang mendalam melalui analisis naratif dan deskriptif. Melalui analisis, artikel ini berupaya memperkuat pemahaman tentang posisi Bahasa Indonesia dalam lingkungan multibahasa global, serta memberikan pandangan terhadap langkah-langkah yang dapat diambil untuk memanfaatkan potensi penuhnya sambil mengatasi tantangan yang muncul. Hasilnya menunjukkan bahwa Bahasa Indonesia memiliki potensi besar untuk berkembang di panggung global. Namun, terdapat berbagai tantangan yang harus dihadapi dan diatasi oleh masyarakat dan pemerintah Indonesia, termasuk tantangan terkait dengan pengembangan kurikulum, promosi internasional, dan kebijakan bahasa. Implikasi praktis dari temuan ini meliputi perlunya strategi komunikasi yang lebih efektif dan dukungan yang kuat dari berbagai pemangku kepentingan untuk memajukan peran Bahasa Indonesia di panggung global.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jrpp

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) is a National peer-reviewes journal dedicated to the exchange of research and thinking in all aspects of education, especially basic education. Jurnal Review Pendidikan dan Pengajaran (JRPP) publishes research results relating to the theory and practice ...