Penelitian ini menganalisis komunikasi dan strategi pemasaran dalam iklan "Lepas dari Narkoba", dengan fokus pada efektivitas pesan dan pengaruhnya terhadap kesadaran publik. Iklan ini merupakan bagian dari kampanye pencegahan penyalahgunaan narkoba yang diunggah di YouTube. Penelitian ini menggunakan metode analisis konten dan pendekatan AIDA (Attention, Interest, Desire, Action) untuk mengevaluasi bagaimana pesan iklan disusun dan disampaikan. Analisis mendalam dilakukan pada setiap scene iklan untuk memahami makna dan pesan yang disampaikan. Selain itu, survei publik dilakukan untuk mengukur respons dan tingkat kesadaran masyarakat terhadap iklan tersebut. Hasil penelitian menunjukkan bahwa iklan ini efektif dalam menarik perhatian, membangun ketertarikan, menimbulkan keinginan untuk berubah, dan mendorong tindakan nyata di kalangan penonton. Dukungan visual yang kuat dan narasi emosional menjadi kunci utama dalam menyampaikan pesan yang persuasif. Penelitian ini memberikan wawasan yang berharga bagi praktisi pemasaran dan pembuat kebijakan dalam merancang kampanye pencegahan yang efektif untuk meningkatkan kesadaran dan mengurangi penyalahgunaan narkoba.
Copyrights © 2024