Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui, menguji dan menganalisis kualitas pelayanan publik di kantor kecamatan Tehoru Kabupaten Maluku Tengah. Penelitian ini menggunakan pendekatan deksriptif-kuantitatif dengan tipe korelasional sebab-akibat. Jumlah sampel berdasarkan rumus slovin dengan batas toleransi 10 %, sebanyak 64 orang. Analisis data menggunakan Importance Performance atau Analisis Tingkat Kepentingan dan Kualitas Pelayanan. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa (1) kualitas pelayanan pada dimensi tangible (berwujud) belum memuaskan dengan tingkat kesesuaian sebesar 99,20% ; (2) kualitas pelayanan pada dimensi emphaty (empati) belum memuaskan dengan tingkat kesesuaian sebesar 97,87% ; (3) kualitas pelayanan pada dimensi reliability (kehandalan) belum memuaskan dengan tingkat kesesuaian sebesar 96,06% ; (4) kualitas pelayanan pada dimensi responsiveness (responsivitas) belum memuaskan dengan tingkat kesesuaian sebesar 95,83% ; (5) kualitas pelayanan pada dimensi assurance (keyakinan) sangat memuaskan dengan tingkat kesesuaian sebesar 101,54%.
Copyrights © 2024