Sesawi: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen
Vol 5, No 1 (2023): Desember

ANALISIS DESKRIPTIF PERAN GURU DALAM MENGATASI KESULITAN BELAJAR SISWA DI DALAM KELAS

Berek, Filmon (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya kesulitan yang dihadapi oleh siswa di sekolah dalam proses pembelajaran. Beberapa siswa sering mengalami kesulitan dalam menguasai konsep dan teori yang menjadi fokus kajian mereka. Hambatan-hambatan tersebut antara lain: Pertama, kurangnya pemahaman terhadap tujuan pembelajaran yang disampaikan oleh guru. Kedua, minimnya partisipasi siswa dalam mengemukakan pendapat atau argumen selama proses pembelajaran. Ketiga, kesulitan dalam menghafal materi pembelajaran. Keempat, rendahnya tingkat konsentrasi saat mengikuti proses pembelajaran. Hambatan-hambatan ini disebabkan oleh faktor internal maupun eksternal. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, dokumentasi, dan observasi. Hasil penelitian mengindikasikan bahwa peran guru sangat penting dalam membantu siswa mengatasi hambatan-hambatan belajar yang mereka alami.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

sesawi

Publisher

Subject

Religion Education

Description

SESAWI: Jurnal Teologi dan Pendidikan Kristen adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Sekolah Tinggi Teologi Sabda Agung (STTSA) ...