Penelitian ini memiliki tujuan mengetahui keefektifan model project based learning dalam kurikulum merdeka terhadap kemampuan teknik dasar lempar lembing pada mahasiswa kepelatihan olahraga Universitas Jambi. Metode penelitian menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif dengan metode eksperimen dan model penelitian pre-test-post-test pada kelompok (kelas) yang berjumlah 26 mahasiswa. Peneliti menemukan hasil:1) Ada perbedaan keterampilan teknik dasar lempar lembing mahasiswa sebelum dan setelah diterapkannya model belajar berbasis proyek, 2) Penggunaan model belajar berbasis proyek berpengaruh signifikan terhadap teknik dasar lempar lembing pada mahasiswa kepelatihan olahraga, dan 3) Penggunaan perlakuan dengan model pembelajaran berbasis proyek efektif pada keterampilan teknik dasar lempar lembing dan berada pada kategori baik
Copyrights © 2024