Artikel ini membahas hubungan antara Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan konsep pendidikan dalam Islam dengan mengacu pada pemikiran Syech Muhammad Naquib al-Attas. Kajian ini bertujuan untuk menggali perspektif al-Attas tentang pendidikan, terutama dalam konteks PAUD, dan bagaimana konsep ini dapat diterapkan dalam sistem pendidikan Islam kontemporer. Melalui analisis pustaka dan kritis terhadap karya-karya al-Attas, artikel ini menyoroti pentingnya adab dalam pendidikan anak usia dini serta peran guru dan orang tua dalam membentuk karakter dan nilai-nilai keislaman pada anak-anak. Artikel ini juga mengeksplorasi tantangan dan solusi dalam mengimplementasikan konsep al-Attas dalam PAUD.
Copyrights © 2024