Journal in Teaching and Education Area
Vol. 1 No. 2 (2024): JITERA - Journal in Teaching and Education Area

PENERAPAN PEMBELAJARAN BERBASIS OUTDOOR LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPS DI JENJANG SMP

Susanto, Richy Ari (Unknown)
Sajjad, Arsyad Muhammad (Unknown)
Nugroho, Ridho Dwi (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Jun 2024

Abstract

Penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam proses pembelajaran peserta didik memiliki peran yang signifikan dalam meningkatkan efektivitas pembelajaran dan menghindarkan kejenuhan pada peserta didik pada mata pelajaran IPS di SMPN 2 Bungkal. Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi strategi dan efektivitas penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam mata pelajaran IPS. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus di SMPN 2 Bungkal dengan fokus pada penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam mata pelajaran IPS di SMPN 2 Bungkal. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru-guru IPS di SMPN 2 Bungkal telah mengadopsi penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam mata pelajaran IPS di SMPN 2 Bungkal. penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam mata pelajaran IPS memberikan hasil positif terhadap pemahaman peserta didik, memfasilitasi pembelajaran aktif, dan meningkatkan motivasi belajar untuk terhindar dari kejebuhan dalam belajar. Selain itu, interaksi antara peserta didik dalam penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning juga memberikan pengalaman belajar yang lebih menyenangkan dan mendalam.Penelitian ini memberikan kontribusi penting bagi pengembangan pendidikan IPS di tingkat SMP, dengan memberikan wawasan tentang bagaimana penerapan pembelajaran berbasis outdoor learning dalam mata pelajaran IPS dapat meningkatkan efektivitas pembelajaran, mudah dilakukan oleh guru dan memberikan pengalaman belajar yang lebih menyeluruh bagi peserta didik di SMPN 2 Bungkal.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jitera

Publisher

Subject

Religion Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Journal in Teaching and Education Area is a double-blind, peer-reviewed, open-access journal in the Education and Teaching area. This journal is initialled as JITERA. JITERA journal provides an academic forum for researchers interested in discussing current and future educational and teaching ...