Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh model pembelajaran POGIL terhadap hasil belajar peserta didik SMA kelas XI materi Larutan Penyangga. Metode yang dipakai di penelitian ini yakni quasi eksperimen menggambarkan efektivitas model pembelajaran POGIL terhadap hasil belajar dengan desain nonequivalen control gruop design. Sampel diambil di lakukan teknik purposive sampling, diperoleh XI MIA 1 selaku kelas eksperimen (POGIL) serta kelas XI MIA 2 selaku kelas kontrol (Kooperative). Teknik pengumpulan data pada penelitian ini dengan menggunakan tes, berupa soal pretest serta posttest. Nilai rata-rata pretest kelas kontrol serta kelas eksperimen ialah 16,51 dan 19,68. Sedangkan nilai rata-rata posttest kelas kontrol serta kelas eksperimen yakni 73,18 dan 78,75. Nilai uji hipotesis dari dua kelas eksperimen tersebut yakni nilai sig. (2-tailed) sebesar 0,462 atau > 0,05 jadi nilai sig pada uji T di bawah 0,05 sehingga disimpulkan terdapat pengaruh model pembelajaran POGIL terhadap hasil belajar peserta didik SMA kelas XI materi Larutan Penyangga.
Copyrights © 2024