EKOBIS ABDIMAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat
Vol 2 No 2 (2021): Desember

Optimalisasi Implementasi Identitas Visual Melalui Desain Media Promosi

Siswo Martono (Unknown)
Hardman Budiardjo (Unknown)
Henry Bambang Setyawan (Unknown)
A.B. Tjandrarini (Unknown)
Yohanes Anggoro Adi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Destinasi wisata desa pujiharjo memiliki potensi alam yang menarik, baik untuk wisata baik keluarga, pelajar, mahasiswa dan karyawan yang setiap hari sibuk dengan suasana perkotaan. Dari sisi sosial budaya masyarakat desa Pujiharjo hidup berdampingan secara damai antara aliran kepercayaan satu dengan yang lain. Tujuan pengabdian ini adalah untuk menyelesaikan permasalahan pengelola destinasi wisata yang berkaitan dengan implementasi identitas visual pada media promosi. Metode yang diterapkan adalah forum discussion group dan observasi untuk mengidentifikasi permasalahan dengan mitra. Luaran pada pengabdian ini adalah desain brosur, X-banner, T-Shirt, tote bag dan gantungan kunci. Dampak yang implementasi media promosi blm bisa dirasakan, mengingat media promosi ini diciptakan untuk menyambut antusiasme masyarakat pasca pandemi covid-19. Desain media promosi sebagai sarana pengelola destinasi wisata desa wisata Pujiharjo untuk mempromosikan ke masyarakat luar wilayah.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

ekobisabdimas

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Other

Description

FOCUS and SCOPE EKOBIS ABDIMAS :Jurnal Pengabdian Masyarakat yang diterbitkan oleh Fakultas Ekonomi Universitas PGRI Adi Buana Surabaya memiliki kajian ruang lingkup pada topik di bidang: Pembangunan manusia dan daya saing bangsa Pengentasan kemiskinan berbasis sumber daya lokal Pengelolaan wilayah ...