Jurnal Inovator
Vol. 6 No. 2 (2023): Jurnal INOVATOR

Analisa ketercapaian kebutuhan uap untuk daya listrik dan produktivitas pengolahan kelapa sawit : Pada pabrik kelapa sawit (PKS) di Petaling Jambi

Jatmiko Edi Siswanto (Unknown)
Erna Rahayu (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Dec 2023

Abstract

Boiler mempunyai peranan penting dalam proses produksi uap, dimana uap akan digunakan untuk menggerakkan turbin uap dan generator sebagai penghasil energi listrik untuk kebutuhan pabrik dan uap keluaran turbin digunakan untuk proses pengolahan.Berdasarkan pengujian dan perhitungan dan pembahasan yang dilakukan pada penelitian yang telah dilakukan maka dapat disimpulkan Kebutuhan uap untuk operasional turbin agar dapat menghasilkan daya aktual sebesar 1200 kw Adalah sebesar 25.200 Kg uap . Kebutuhan uap untuk pengolahan kelapa sawit berkapasitas 45 Ton TBS/Jam adalah 21.600 Kg uap/jam. Debit uap rata-rata yang dihasilkan oleh boiler pengoperasian boiler adalah sebesar 31.000 Kg uap/jam. Pengoperasian boiler sebagai pembangkit turbin dengan daya 1200 Watt aman karena produksi uap boiler lebih besar dari daya yang digunakan untuk pembankit turbin yaitu sebesar 25.200 Kg uap dan yang dihasilkan boiler sebesar 31.000 Kg uap/jam terdapat selisih 5.800 Kg uap/jam. Pengoperasian boiler sebagai Target Produksi berkapasitas 45 ton TBS/jam aman karena produksi uap boiler lebih besar dari kebutuhan uap untuk target produksi yaitu sebesar 31.000 Kg uap/jam yang dihasilkan boiler dan sebesar 21.600 Kg uap/jam Yang digunakan proses target produksi terdapat selisih 9.400 Kg uap/jam.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

inovator

Publisher

Subject

Automotive Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Journal of Inovator is peer review journal, published twice a year by the LPPM Politeknik Jambi. This journal discusses the scientific works containing results of research in the field of mechanical engineering, includes Dynamics, Vibration and Sound Engineering, Material and Manufacture Technology, ...