ABDI MOESTOPO: Jurnal Pengabdian pada Masyarakat
Vol 6, No 2 (2023): Juli 2023

Pelatihan Pengembangan Sumberdaya Manusia Dan Tata Kelola Di Bidang Pariwisata Di Kota Tasikmalaya

Ariani, Meiliyah (Unknown)
Zulhawati, Zulhawati (Unknown)
Aulawi, Dede Farhan (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jul 2023

Abstract

Sektor Pariwisata merupakan salah satu sektor penting dalam pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.Untuk mewujudkannya,diperlukan peningkatkan Sumber Daya Manusia demi terciptanya iklim sadar wisata, memanfaatkan peluang dan memberi nilai manfaat dari kegiatan kepariwisataan yang berkesinambungan. Salah satu kegiatan mewujudkan peningkatan SDM bidang kepariwisataan yaitu dengan dilaksanakannya Kegiatan Pelatihan pengabdian pada masyarakat ini dilaksanakan di wilayah Kabupaten Kota Tasikmalaya bekerjasama dengan  Dinas Pemuda dan Olah raga, Pariwisata dan Budaya Kota Tasikmalaya dan Kelompok Pengiat Ragam Wisata Nusantara  (Prawita) Gerakan Nasional  Pecinta Pariwisata (GENPPARI) selama 1 hari di Hotel Grand Metro Kota Tasikmalaya dalam rangka menyiapkan SDM kepariwisataan yang siap melayani para calon wisatawan dengan baik. Pelatihan ini turut menghadirkan segenap Akademisi , Praktisi, dan segenap peserta pelatihan yang terdiri dari berbagai keanggotaan  masyarakat sadar wisata di Kabupaten Kota Tasikmalaya. Hasil yang diperoleh dalam pelatihan ini peserta sangat antusias dan apresiatif dalam membangun  dan  meningkatkan kualitas pelayanan di bidang pariwisata dan meningkatkan inovasi yang yaitu terwujudnya Sumber Daya Manusia (SDM) Industri Pariwisata yang berdaya saing tinggi untuk meningkatkan kualitas kepariwisataan di Kabupaten Tasikmalaya.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

abdimoestopo

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science

Description

ABDI MOESTOPO an open source journal, published by the Institute for Research and Community Service (LPPM), University of Prof. Dr. Moestopo (Beragama) Jakarta to accommodate the results of research and community service activities carried out by researchers from various universities / research ...