Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, dan Akuntansi)
Vol 8 No 1 (2024): Edisi Januari - April 2024

PENGARUH WORK-LIFE BALANCE DAN REWARD TERHADAP KEPUASAN KERJA DIMEDIASI OLEH PERCEIVED ORGANIZATIONAL SUPPORT

Fitri, Lutvi Andriyani Kurnia (Unknown)
Setyaningrum, Retno Purwani (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh variabel work-life balance dan variabel reward terhadap variabel kepuasan kerja dimediasi oleh variabel perceived organizational support pada karyawan generasi Z perusahaan industri otomotif di Kawasan Jababeka. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif dengan populasi penelitian yaitu karyawan generasi Z perusahaan industri otomotif di Kawasan Jababeka dan jumlah sampel sebanyak 96 orang. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Partial Least Square (PLS) dengan menggunakan program SmartPLS (Partial Least Square) versi 3.0. Berdasarkan penelitian ini diketahui bahwa work-life balance berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja, reward berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja, perceived organizational support berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja, work-life balance secara signifikan berpengaruh terhadap perceived organizational support, dan reward berpengaruh secara signifikan terhadap perceived organizational support.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

mea

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Manajemen, Ekonomi dan Akuntansi (MEA) Diterbitkan oleh Lembaga Penelitian & Pengabdian Masyarakat Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Muhammadiyah Bandung dimaksudkan sebagai media informasi dan forum pengkajian bidang ilmu Akuntansi, Manajemen, Bisnis dan Ekonomi. Jurnal ini berisikan ...