Holistika : Jurnal Ilmiah PGSD
Vol 8, No 1 (2024)

PENGARUH KOLABORASI MEDIA PEMBELAJARAN TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS 5 SDN 1 KERTAYASA

Daniati, Apri (Unknown)
Kusumah, Rita (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Aug 2024

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yakni guna mengeksplorasi pengaruh dari penerapan kolaborasi media Powtoon dengan Fractional Operation Book terhadap pemahaman konsep matematis siswa dalam materi operasi hitung pecahan, khususnya pada aspek perkalian dan pembagian. Penelitian ini memakai metode kuantitatif dengan design satu kelompok pretest-posttest. Penelitian dilakukan terhadap siswa kelas 5 SDN 1 Kertayasa. Tes Sederhana Berpasangan digunakan untuk menilai data dari dua tes satu dilakukan sebelum pengobatan dan yang lainnya setelah pengobatan untuk mengevaluasi hipotesis penelitian. Hasil penelitian membuktikan terdapat pengaruh signifikan dari penggunaan media Powtoon dengan Fractional Opeartion Book terhadap pemahaman konsep matematis siswa. Hal ini dilandasi oleh  analisis N-Gain yang mengindikasikan adanya peningkatan setelah perlakuan. Berdasarkan hasil uji hipotesis dan N-gain yang dilakukan peneliti, temuan dari penelitian ini  yaitu terdapat dampak  yang signifikan akibat penerapan kolaborasi media powtoon dengan fractional operation book terhadap pemahaman konsep matematis siswa di kelas 5 SDN 1 Kertayasa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

holistika

Publisher

Subject

Education

Description

Holistika: Jurnal Ilmiah PGSD Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah Jakarta adalah jurnal nasional berbasis penelitian ilmiah, secara rutin diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas ...