Jurnal Pembelajaran dan Riset Pendidikan
Vol 1 No 2 (2021): Volume 1, Nomor 2, Oktober 2021

Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Reciprpocal Teaching untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika Materi Teorema Pythagoras

Hanik Isti`anah (MTs Negeri 1 Kabupaten Kediri)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2021

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Mendeskripsikan model pembelajaran Kooperatif Tipe Reciprocal Teaching. (2) Mendeskripsikan pelaksanaan model pembelajaran Kooperatif Tipe Reciprocal Teaching. Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas (PTK). Hasil penelitian menunjukkan bahwa Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Reciprocal Teaching dapat meningkatkan hasil belajar yang ditandai dengan peningkatan setiap siklusnya. Nilai rata-rata siklus I 75,03, pada siklus II meningkat menjadi 82,38, ketuntasan belajar siklus I, hanya ada 68,75% (22 siswa), pada siklus II meningkat menjadi 90,62% (29 siswa). Kesimpulan berdasarkan hasil penelitian bahwa, melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Reciprocal Teaching dapat meningkatkan Hasil Belajar Matematika materi Teorema Pythagoras pada Siswa Kelas VIII-C MTs Negeri 1 Kabupaten KediriSemester II Tahun Pelajaran 2018/2019.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jprp

Publisher

Subject

Education

Description

This journal receives scientific articles relating to education including formal, informal, and non-formal education. The scope of this journal is the whole family of educational and learning ...