Jurnal Karya untuk Masyarakat (JKuM)
Vol 2, No 2 (2021): Jurnal Karya untuk Masyarakat

Alih Teknologi Pembuatan Sabun Mandi Sereh Wangi Mitra Pkk Rt 04 Rw 01 Kelurahan Tambangan

Sari Purnavita (Politeknik Katolik Mangunwijaya)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2021

Abstract

Kecamatan Mijen merupakan daerah yang subur, memiliki berbagai macam festival dan kegiatan tradisional serta destinasi agrowisata kampung sawah. Untuk meramaikan acara yang ada, mitra Ibu PKK RT 04 RW 01 Kelurahan Tambangan ingin memanfaatkan peluang untuk berwirausaha membuat produk sabun dengan memanfaatkan sumber daya alam sekitar. Akan tetapi permasalahan yang dihadapi, mitra belum mengetahui prosedur pembuatan dan alat yang digunakan dalam pembuatan sabun. Pada Kegiatan Pengabdian Masyarakat ini, Ibu-ibu PKK diberikan pelatihan berupa alih teknologi pembuatan sabun mandi sereh wangi yang diikuti oleh 7 orang anggota, dengan tahapan kegiatan : penyuluhan tentang teknologi pembuatan sabun, teknik kemasan, pelatihan analisis ekonomi, pembuatan alat cetakan sabun mandi, pelatihan pembuatan sabun mandi sereh wangi serta pelatihan pengemasan produk. Kegiatan Pengabdian Masyarakat bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan baru sebagai wujud pemberdayaan dan alih teknologi kepada para mitra. Dari hasil kegiatan, mitra memberikan respon positif, antusias, dan bersikap kooperatif dalam mengikuti keseluruhan kegiatan. Mitra telah mengetahui prosedur dan alat untuk produksi sabun mandi. Mitra merasa bertambah wawasan dan ketrampilannya setelah mengikuti pelatihan. Sehingga dapat disimpulkan, tujuan dan target kegiatan Pengabdian Masyarakat telah terpenuhi. Diharapkan ilmu yang telah didapatkan dapat dipergunakan untuk wirausaha yang berkelanjutan serta dibagikan kepada anggota PKK yang belum mengikuti pelatihan. Kata kunci : desa wisata, pelatihan, sabun mandi, sereh wangi, wirausaha

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JKuM

Publisher

Subject

Humanities Education Social Sciences

Description

Jurnal Karya untuk Masyarakat (JKuM) terkait dengan pengabdian masyarakat di Indonesia. Ruang lingkup untuk jurnal ini terkait: 1. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat 2. Sosial 3. ...