Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif
Vol. 6 No. 1 (2023): (November)

PENGARUH TINGKAT PARTISIPASI DALAM MODEL PEMBELAJARAN PROJECT-BASED LEARNING TERHADAP KEMAMPUAN BERPIKIR KRITIS ANGGOTA TIM MOBIL GARUDA UNY

Indasah, Siti Soleha (Unknown)
Sutiman, Sutiman (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Nov 2023

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh tingkat partisipasi dalam model pembelajaran Project-based Learning terhadap kemampuan berpikir kritis anggota Tim Garuda UNY. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif ex pot facto, yang dilaksanakan  di Fakultas Teknik Universitas Negeri Yogyakarta. Populasi penelitian terdiri dari mahasiswa anggota Tim Garuda UNY dan alumninya yang berjumlah 243 orang. Pengambilan data menggunakan metode survei dengan angket, observasi dan studi dokumentasi dengan jumlah sampel 75 orang dan  menggunakan teknik simple random sampling. Teknik analisis data yang dilakukan dengan analisis deskriptif dan uji regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Pelaksanaan model pembelajaran Project-based Learning Tim Garuda UNY sesuai dengan indikator dan langkah model pembelajaran Project-based Learning. (2) Tingkat partisipasi anggota dalam mengikuti model pembelajaran Project Based Learning di Tim Garuda UNY berpengaruh  terhadap kemampuan berpikir kritis anggota yang ditunjukkan dengan hasil uji T pada nilai signifikan 0,000 Ë‚ 0,05 dan t hitung 10,110 ˃ t tabel 1,993 dengan nilai koefisien determinasi yang didapatkan sebesar 58,3%.Kata Kunci: Partisipasi, Project-based Learning, Kemampuan Berpikir Kritis

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpvo

Publisher

Subject

Humanities Automotive Engineering Education Energy Transportation

Description

Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif dipublikasikan dua kali dalam setahun pada bulan Mei dan November oleh Jurusan Pendidikan Teknik Otomotif, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta. Jurnal Pendidikan Vokasi Otomotif bertujuan untuk mempromosikan secara komprehensif kajian teoritik dan empirik ...