Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis keterampilan berbicara dan prestasi belajar siswa pada pokok bahasan teks fiksi dan non-fiksi. Kesalahan pada keterampilan berbicara merupakan suatu permasalahan bagi siswa. Analisis kesalahan yang dimaksud merupakan kesulitan siswa kelas VA SDN Anyar 3 dalam mengemukakan pendapatnya. Subjek penelitian siswa kelas VA di satu kelas yang berjumlah 20 orang. Dalam penelitian ini siswa diberikan soal tentang fiksi dan non-fiksi dalam bentuk tabel. Kemudian peneliti ingin mengetahui apakah penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Talking Stick pada siswa lebih aktif dalam pembelajaran Bahasa Indonesia. Selain itu, peneliti juga ingin mengetahui faktor apa saja yang mempengaruhi kegiatan pembelajaran siswa kelas VA SDN Anyar 3. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode: wawancara, observasi, kuesioner dan dokumentasi. Hasil penelitian berdasarkan wawancara dengan guru mengatakan bahwa siswa lebih aktif dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Talking Stick.
Copyrights © 2024