BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Vol. 4 No. 2 (2023)

Edukasi Manajemen Keuangan pada Peternak Domba di Desa Pasiripis Kecamatan Kertajati Kabupaten Majalengka

Sri Ayu Andayani (Universitas Majalengka)
Ulfa Indah Laela Rahmah (Universitas Majalengka)
Dadan Ramdani Nugraha (Universitas Majalengka)
Muhamad Hasan Hadiana (Universitas Padjadjaran)
Sondi Kuswaryan (Universitas Padjadjaran)
Andre Rivianda Daud (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
02 May 2023

Abstract

Peternak domba yang tergabung dalam kelompok ternak Beijing Desa Pasiripis Kecamatan Kertajati harus dapat mengelola usaha ternak dombanya dengan baik dan benar, hal ini untuk mengatur dan mengetahui posisi keuangan apakah menguntungkan atau rugi. Pentingnya para peternak dalam mengelola usaha ternaknya melalui manajemen keuangan merupakan tema dari kegiatan pengabdian kepada masyarakat yaitu dengan edukasi pengelolaan keuangan dalam melakukan usaha ternak. Kegiatan ini didukung dan didampingi pula oleh Bank Jabar Banten wilayah Majalengka dan bagian UMKM (Usaha mikro kecil dan menengah) wilayah Cirebon. Kegiatan pengabdian ini mempunyai tujuan dalam meningkatkan pengetahuan, kemampuan para peternak dalam mengelola usahanya melalui pengelolaan keuangan. Metode edukasi dan sosialisasi yang interaktif merupakan metode dalam kegiatan pengabdian ini. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat khususnya terhadap peternak domba yang dilakukan menghasilkan peningkatan pengetahuan dan kesadaran peternak bahwa pengelolaan keuangan penting dilakukan dalam melakukan usaha ternak mereka. Para peternak berperan aktif dan komunikatif dalam kegiatan edukasi, walaupun belum sampai ke kegiatan praktek dalam pembukuan yang baik dan benar sehingga perlu dilakukan kegiatan selanjutnya untuk implementasi pembukuan keuangan dan pendampingan.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

bernas

Publisher

Subject

Religion Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Dentistry Education Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Neuroscience Nursing Public Health Social Sciences Veterinary Other

Description

The aim of this journal publication is to disseminate the conceptual thoughts or ideas and research results that have been achieved in the area of community services. Bernas: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, particularly focuses on the main problems in the development of the sciences of ...