Sains: Jurnal Kimia & Pendidikan Kimia
Vol. 13 No. 1 (2024): EDISI JUNI 2024

Analisis Kadar Kalium Karbonat (K2CO3) pada Larutan Benfield Menggunakan Autotitrator

Rizka Pratiwi Nurisma (Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang)
Suci Permata Sari (Unknown)
Leni Legasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Aug 2024

Abstract

Telah dilakukan penelitian mengenai analisis kadar kalium karbonat (K2CO3) pada larutan benfield menggunakan autotitrator. Analisis dilakukan untuk memastikan kadar K2CO3 yang dihasilkan memenuhi standar yang telah ditetapkan, yaitu 18-21%. Berdasarkan hasil analisis kadar K2CO3 pada unit 202-E adalah 18,93%, pada unit 1102-E adalah 20,83%, dan pada unit SL adalah 19,84%. Hasil ini menunjukkan bahwa kadar K2CO3 dalam larutan benfield pada ketiga unit tersebut masih berada dalam batas yang diinginkan dan bekerja secara optimal. Proses penyerapan CO2 yang efisien dan sesuai standar sangat penting untuk menjaga kualitas produk akhir dan efisiensi operasional dalam industri kimia, khususnya dalam sintesis amonia.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

journal

Publisher

Subject

Education

Description

SAINS : Jurnal Kimia & Pendidikan Kimia Dikelola oleh Jurusan Pendidikan Kimia, FKIP Universitas Halu Oleo Kendari sejak tahun 2012 dengan Media Cetak ber-ISSN 2301-5934 dan melakukan penerbitan pertamanya pada bulan April tahun tersebut. Sejak tahun 2021 pada terbitan Volume 10 Nomor 1, mengalami ...