JGuruku: Jurnal Penelitian Guru
Vol 1 No 2 (2023)

UPAYA MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERFIKIR TINGKAT TINGGI SISWA MELALUI MODEL PBL BERBANTUAN LKPD BERBASIS MASALAH PADA MATERI PERUBAHAN LINGKUNGAN

Indra Sholehatul Sidiq (Unknown)
Rahma Widiantie (Unknown)
Wiwi Widiarsih (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2023

Abstract

ABSTRAK Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan berfikir tingkat tinggi peserta didik melalui penerapan model Problem Based Learning berbantuan LKPD berbasis masalah pada materi Perubahan Lingkungan di kelas X MIPA SMAS Muhammadiyah Lemahabang Kabupaten Cirebon. Langkah-langkah pelaksanaan yang telah dilakukan penulis, diantaranya memilih pendekatan, model pembelajaran, bahan ajar, metode dan media yang sesuai. Guru menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) pada materi perubahan lingkungan. Model pembelajaran PBL menggunakan metode berupa diskusi kelompok, presentasi dan tanya jawab. Sedangkan bahan ajar menggunakan LKPD berbasis masalah. Prosedur penelitian terdiri dari empat tahap, yakni (1) perencanaan, (2) tindakan, (3) observasi, dan (4) refleksi. Berdasarkan analisis hasil belajar dapat diketahui nilai rata-rata pretest adalah 65,50 dan nilai rata-rata postest 72,00 dikarenakan siswa yang mendapatkan nilai diatas KKM sudah melebihi 80% yaitu 10 siswa, dan siswa yang mendapatkan nilai dibawah KKM sebanyak 2 siswa dengan presentasi 20%. Nilai tertinggi pretest adalah 90 dan postest 95 dan nilai terendah pretest adalah 60 dan postest 70. Hasil proses diskusi yang dilakukan siswa dalam pembelajaran mendapatkan nilai yang baik, dan penilaian LKPD peserta didik juga dalam pembelajaran mendapatkan nilai yang baik. Dengan penilaian hasil LKPD berbasis masalah peserta didik mampu menganalisis permasalahan sangat baik 90%, kelancaran mengevaluasi pemecahan masalah sangat baik 85%, dan kualitas hasil laporan pemecahan masalah sangat baik 80%. LKPD berbasis masalah ini diharapkan dapat meningkatkan penguasaan materi peserta didik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan model PBL dengan LKPD berbasis masalah dapat memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk terlibat secara aktif untuk berfikir tingkat tinggi mulai dari menganalisis, mengevaluasi dan mencipta. Menyadari betapa pentingnya pembelajaran yang demikian, maka pendidik dapat meningkatkan kualitas pembelajaran secara berkelanjutan. Kata kunci: Kemampuan berfikir tingkat tinggi, PBL; LKPD EFFORTS TO IMPROVE STUDENTS' HIGH-LEVEL THINKING SKILLS THROUGH THE PROBLEM-BASED LEARNING (PBL) MODEL ASSISTED BY PROBLEM-BASED WORKSHEETS (LKPD) IN THE ENVIRONMENTAL CHANGES MATERIAL ABSTRACT This study aims to improve students' high-level thinking skills through the application of the Problem-Based Learning (PBL) model assisted by problem-based worksheets (LKPD) in the Environmental Changes material for 10th-grade science students at Muhammadiyah Lemahabang High School, Cirebon Regency. The steps taken by the author include selecting an approach, learning model, teaching materials, suitable methods, and media. Teachers used the Problem-Based Learning (PBL) model in the Environmental Changes material. PBL involves methods such as group discussions, presentations, and question-and-answer sessions. The teaching material utilized problem-based worksheets. The research procedure consists of four stages: (1) planning, (2) action, (3) observation, and (4) reflection. Based on the analysis of learning outcomes, the average pretest score was 65.50, and the average posttest score was 72.00. This is because students who scored above the minimum passing grade (KKM) exceeded 80%, with 10 students, while those below KKM were 2 students, accounting for 20%. The highest pretest score was 90, and the highest posttest score was 95, while the lowest pretest score was 60, and the lowest posttest score was 70. The results of student discussions during learning were good, and the assessment of problem-based worksheets showed positive results. Based on the problem-based worksheets assessment, students were able to analyze problems very well at 90%, evaluate problem-solving very well at 85%, and the quality of problem-solving reports was very good at 80%. It is expected that these problem-based worksheets can improve students' mastery of the material. In conclusion, the use of the PBL model with problem-based worksheets can provide students with opportunities to actively engage in high-level thinking, from analyzing to evaluating and creating. Recognizing the importance of such learning, educators can enhance the quality of learning continuously. Keywords: High-level thinking skills, PBL, Worksheets (LKPD)

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

JGuruku

Publisher

Subject

Education Other

Description

JGuruku: Jurnal Penelitian Guru merupakan media publikasi dengan lingkup pendidikan yang terbuka bagi semua guru dan semua cabang ilmu. Penulis harus memiliki intansi di sekolah baik SD, SMP, dan SMA sebagai penulis, penulis lain dari luar intansi tersebut merupakan target lain dengan fokus tulisan ...