Telah disimulasikan potensi PLTS Atap di Gedung Immanuel Music Center (IMC) menggunakan software Helioskop. Dipilih tiga lokasi atap yaitu Gedung IMC, Gedung Auditorium Musik Gereja (AMG) selatan, dan AMG utara. Selanjutnya parameter produksi energi listrik, performance ratio, shading, dan kWh/kWp dianalisis. Hasil simulasi menunjukkan bahwa nilai produksi energi listrik satu tahun mulai yang paling tinggi adalah di atap AMG Utara (31.560 MWh), atap AMG Selatan (29.290 MWh), dan atap IMC (20,400 MWh). Nilai performance ratio berturut-turut adalah 81.30 % (atap AMG utara ), 81.80 % (atap AMG selatan), dan 52.6 % (atap IMC). Gedung IMC berpotensi terkena bayangan sedangkan pada gedung AMG Utara dan Selatan bebas dari bayangan. Potensi nilai kWh/kWp secara berurutan dari yang paling tinggi adalah atap AMG utara (1.434,6) kemudian atap AMG selatan (1331,3) dan terakhir atap IMC (927,3). Dari hasil simulasi maka lokasi yang paling potensial untuk dipasang PLTS adalah atap Gedung AMG bagian utara.
Copyrights © 2024