Foramadiahi: Jurnal Kajian Pendidikan dan Keislaman
Vol 15, No 2 (2023): Edisi Desember 2023

Kajian Makna Teks Serta Nilai Pendidikan Akhlak dalam Hikayat Kalilah wa Dimnah (Analisis Linguistik Semantik)

rahmat, rahmat (Unknown)
Khasanah, Mushokhikhul (Unknown)
Baharudin, Baharudin (Unknown)



Article Info

Publish Date
29 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini membahas penggalian nilai-nilai etika dan moral dalam Hikayat Kalilah wa Dimnah dengan pendekatan linguistik semantik dalam karya sastra Arab klasik. Tujuan utama penelitian ini adalah untuk menganalisis pesan-pesan moral yang terkandung dalam kisah-kisah sastra ini dan menjelaskan bagaimana pengajaran nilai-nilai tersebut dapat berdampak pada perkembangan karakter dan pemahaman etika generasi muda. Metode penelitian melibatkan analisis mendalam terhadap teks Hikayat Kalilah wa Dimnah, studi perbandingan dengan nilai-nilai etika universal, serta pemahaman konteks budaya. Penemuan nilai-nilai etika dan moral kemudian diaplikasikan dalam konteks pendidikan formal dan non-formal untuk mendorong perkembangan karakter yang holistik, termasuk pemikiran kritis, empati, kebijaksanaan, dan integritas. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Hikayat Kalilah wa Dimnah memiliki potensi besar sebagai sumber pembelajaran yang bermakna dalam pengembangan moral dan etika generasi muda.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

foramadiahi

Publisher

Subject

Religion Education

Description

FORAMADIAHI is a peer-reviewed journal on education,especially Islamic Education, share knowledge and information about research report on whole aspects of Islamic education integrated with all sciences, publicate qualified articles to show the development of Moslem scholars publications. ...