Indonesian Research Journal on Education
Vol. 4 No. 2 (2024): irje 2024

Pengaruh Pembelajaran Matematika Berbasis Drama (Roleplaying) untuk Meningkatkan Kemampuan Literasi Numerasi Siswa Kelas XI

Myrela, Angel Ceria (Unknown)
Khuzaini, Nanang (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2024

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh pembelajaran matematika berbasis drama terhadap kemampuan literasi numerasi. Indikator kemampuan literasi numerasi yang diukur yaitu menggunakan berbagai macam angka dan simbol yang terkait dengan matematika dasar untuk memecahkan masalah dalam berbagai macam konteks kehidupan sehari-hari, menganalisis informasi yang ditampilkan dalam berbagai bentuk (grafik, tabel, bagian, diagram, dan sebagainya), dan menafsirkan hasil analisis tersebut untuk memprediksi dan mengambil keputusan. Penelitian ini dilakukan di salah satu SMA Negeri di Yogyakarta pada tahun ajaran 2023/2024. Instrumen dalam penelitian ini berupa 3 butir soal literasi numerasi materi Turunan. Metode yang digunakan adalah quasi eksperimen. Sampel penelitian terdiri dari 22 siswa kelas eksperimen dan 22 siswa kelas kontrol. Berdasarkan pengujian hipotesis dengan menggunakan uji-t pada taraf nyata 5% diperoleh nilai signifikansi 0,000 < ???? = 0,05, menunjukkan bahwa kemampuan literasi numerasi siswa yang diajarkan dengan pembelajaran matematika berbasis drama (roleplaying) lebih tinggi dibandingkan dengan kemampuan literasi numerasi siswa yang diajarkan dengan pembelajaran konvensional. Yang artinya pembelajaran berbasis drama dengan metode roleplaying berpengaruh positif untuk meningkatkan kemampuan literasi numerasi siswa.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

irje

Publisher

Subject

Religion Arts Humanities Chemistry Education Energy Environmental Science Languange, Linguistic, Communication & Media Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Library & Information Science Materials Science & Nanotechnology Mathematics Physics Social Sciences Other

Description

Indonesian Research Journal on Education is intended as a medium for scientific studies of research results, thoughts, and critical-analytic studies regarding research in the field of education and learning. This is part of the spirit of disseminating knowledge resulting from research and thoughts ...