Media Konstruksi : Jurnal Ilmiah Teknik Sipil
Vol 1, No 1 (2016): MedKons

ANALISIS KAPASITAS AREAL PARKIR MOBIL PENUMPANG PADA TERMINAL PASAR BARUGA KOTA KENDARI PENDIDIKAN UNIVERSUTAS HALU OLEO

Muhammad Suprianto (Universitas Halu Oleo)
Muhammad Akbar Kurdin (Universitas Halu Oleo)
La Welendo (Universitas Halu Oleo)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2016

Abstract

Permasalahan yang timbul di ruang parkir di Terminal Pasar Baruga adalah pengaturan untuk pembeda antara pintu masuk dan keluar agar kendaraan masuk dan keluar dari area parkir dapat tertata secara teratur.Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis karateristik  parkir yaitu  akumulasi parkir, volume parkir, dan durasi parkir  di Terminal Pasar Baruga. Terminal pasar Baruga Kota Kendari dengan memiliki luas areal 4250 m² dan memiliki areal parkir seluas 1025 m², dengan kapasitas 83 buah mobil dengan menggunakan pola sudut 90°, akumulasi parkir kendaraan yang terjadi awal pekan yaitu pada hari senin. Dalam pengolahan data hari selasa yaitu 22 SRP terjadi akumulasi maksimum yang jumlahnya melebihi hari senin yaitu 21 SRP tetapi hal itu tidak diperhitungkan karena bersifat sementara dan tidak setiap pekan terjadi.  Sirkulasi kendaraan keluar masuk pada Terminal Pasar Baruga Kota Kendari tidak di tentukan untuk jam kedatangan dan keberangkatan. Pada hasil penelitian yang di dapat lama parkir kendaraan tiga jam dan maksimal satu jam. Kata kunci : karateristik parkir, volume parkir, kapasitas parkir.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

MedKons

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Earth & Planetary Sciences Engineering Materials Science & Nanotechnology Transportation

Description

Adapun bidang-bidang yang tercakup di dalam ruang lingkup Jurnal Media Konstruksi, namun tidak terbatas pada, antara lain: - Teknologi Informasi dan Komunikasi - Pemukiman dan Bencana - Bangunan Berorientasi Lingkungan - Transportasi - Teknologi Proses - Kelautan - Geoteknik - Struktur - Manajemen ...