Madaris: Jurnal Guru Inovatif
Vol 2 No 1 (2022): JURNAL MADARIS EDISI KHUSUS ISOE TAHUN 2022

Muslim English Literacy (MEL): an Application for Extensive Listening Material

Khotim Maslikah (MTsN 1 Kota Kediri)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2022

Abstract

Tranformasi bahan ajar merupakan kebutuhan di era digital saat ini, termasuk dalam pembelajaran Bahasa Inggris. Makalah ini membahas bagaimana sebuah aplikasi bernama Muslim English Literacy (MEL) dikembangkan sebagai alternatif bahan ajar Extensive Listening (EL) dalam belajar Bahasa Inggris. Menggunakan desain Penelitian dan Pengembangan (R n D) yang meliputi 7 tahap: (1) analisa kebutuhan, (2) desain dan pengembangan bahan ajar, (3) validasi ahli, (4) revisi bahan ajar, (5) uji coba, (6) revisi kedua, dan (7) diseminasi produk akhir, penelitian ini melibatkan 50 guru Bahasa Inggris MTs, 143 siswa-siswi MTs dan SMP Islam, 86 walimurid MTs dan SMP Islam, dan 5 validator. Produk penelitian ini, MEL, berpotensi dapat diterima dan diterapkan untuk membantu siswa-siswi memperoleh lebih banyak input komprehensif, sehingga mereka dapat meningkatkan kemampuan berbahasa Inggris sekaligus identitas mereka sebagai muslim dengan mengimplementasikan nilai-nilai karakter yang diintegrasikan di dalamnya. Ke depan, penelitian dan pengembangan serupa dengan topik beragam akan sangat berguna dilakukan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

md

Publisher

Subject

Education Other

Description

Madaris: Jurnal Guru Inovatif, with ISSN 2776-5601 (print) and 2716-4489 (online), is a high-quality open-access peer-reviewed journal that is published by Direktorat GTK Ditjen Pendidikan Islam Kementerian Agama Republik Indonesia. Madaris: Jurnal Guru Inovatif provides a platform that welcomes and ...