Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi
Vol. 2 No. 3 (2024): Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi

EFEKTIVITAS PROMOSI INSTAGRAM PADA KONSUMEN UMKM SEKTOR MAKANAN DI DKI JAKARTA

Said Maulana (Unknown)
Christian Wiradendi Wolor (Unknown)
Dewi Agustin Pratama Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Feb 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengukur efektivitas promosi Instagram pada UMKM sektor makanan di DKI Jakarta. Efektivitas promosi diukur dengan konsep AISAS (Attention, Interest, Search, Action, Share). Sampel dalam penelitian ini adalah 105 orang pemilik akun Instagram aktif dan menfollow minimal satu akun UMKM sektor makanan di DKI Jakarta yang berpromosi di media Instagram. Metode analisis data menggunakan uji validitas dan reliabilitas data. Hasil penelitian mengungkapkan bahwa efektivitas promosi Instagram pada UMKM sektor makanan di DKI Jakarta pada kategori tinggi. Hal ini menandakan bahwa promosi Instagram bermanfaat untuk menarik konsumen membeli produk UMKM sektor makanan di DKI Jakarta.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

neraca

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi, adalah jurnal nasional peer-review yang diterbitkan oleh Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi). Neraca: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Akuntansi membahas ekonomi dan bisnis dalam ruang lingkup yang luas. Tim redaksi menyambut baik seluruh masyarakat, ...