Jurnal Kesehatan Akimal
Vol 3 No 1 (2024): EDISI APRIL 2024

HUBUNGAN DUKUNGAN SOSIAL KELUARGA DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI PADA LANSIA DI GAMPONG BLANG PAUH II KECAMATAN JULOK KABUPATEN ACEH TIMUR

Julita, Usti (Unknown)
Junaedy (Unknown)
Masdiana, Erna (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2024

Abstract

Setiap individu tentunya berharap dapat menjalani masa tuanya dengan bahagia. Ketika memasuki masa tua tersebut sebagian lansia dapat menjalaninya dengan bahagia, namun tidak sedikit dari mereka yang mengalami hal sebaliknya, masa tua dijalani dengan rasa ketidakbahagiaan sehingga menyebabkan rasa ketidaknyamanan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan dukungan sosial keluarga dengan kejadian hipertensi pada lansia di Gampong Blang Pauh II Kecamatan Julok Kabupaten Aceh Timur. Desain penelitian ini bersifat deskriptif, dengan populasi 70 orang lansia dan teknik pengambilan sampel  secara total sampling. Hasil penelitian diperoleh bahwa lansia yang mengalami Hipertensi dengan penyebab sebagai berikut, 51 lansia (68,0%) hipertensi yang disebabkan oleh dukungan informasional, 55 lansia (73,3%) hipertensi yang disebabkan oleh dukungan penilaian, 52 lansia (69,3%) hipertensi yang disebabkan oleh dukungan instrumental, 53 lansia (70,7%) hipertensi yang disebabkan oleh dukungan  emosional, 55 lansia (73,3%). Kesimpulan dari penelitian ini bahwa mayoritas penyebab hipertensi lansia di Gampong Blang Pauh II tersebut karena faktor dukungan keluarga. Disarankan kepada keluarga untuk lebih memperhatikan hal-hal yang menyebabkan hipertensi pada lansia serta memberikan dukungan baik secara informasi, instrumental, penilain, emosional serta dukungan sosial.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jka

Publisher

Subject

Education Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

Jurnal Kesehatan Akimal is a scientific journal which Published by Nursing Academic of Kesdam Iskandar Muda Lhokseumawe. The editors welcome scientific articles relevant to National and International medical nursing and health issues. This journal accepts submissions from all countries and ...