Jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan
Vol 10, No 12 (2023): Volume 10 Nomor 12

TINJAUAN PUSTAKA: DIAGNOSIS DAN TATALAKSANA CEDERA OTAK TRAUMATIK

Farizil, Raditya Bayu (Unknown)
Muhammad Rosyidi, Rohadi (Unknown)
Priyanto, Bambang (Unknown)



Article Info

Publish Date
10 Jan 2024

Abstract

Abstrak: Tinjauan Pustaka: Diagnosis Dan Tatalaksana Cedera Otak Traumatik. Cedera otak traumatik (COT) merupakan gangguan fungsi otak yang diakibatkan oleh proses mekanik seperti benturan, pukulan atau trauma tembus kepala yang mengenai struktur serebri sehingga menyebabkan terjadinya penurunan kesadaran dan gangguan fungsi otak pada penderitanya. Penyebab terbanyak dari cedera otak terutama pada pria muda disebabkan oleh adanya benturan fisik pada otak seperti terjatuh (35%) dan kecelakaan lalu lintas atau kendaraan bermotor (17%). Penyebab lain yaitu trauma benda tumpul, trauma tembak, kecelakaan saat bekerja, kecelakaan rumah tangga, serta kecelakaan ketika olahraga. Diagnosis cedera otak traumatik diperoleh melalui anamnesis yang menyeluruh untuk memastikan ada atau tidaknya riwayat cedera kepala sebelumnya dan proses terjadinya cedera kepala, gejala klinis yang muncul pada pasien serta hasil pemeriksaan pencitraan dengan CT scan kranial. Tatalaksana pada pasien cedera otak traumatik disesuaikan dengan tingkat keparahan cedera kepala yang dialami. Tatalaksana dapat berupa observasi dan pemberian obat pereda nyeri pada cedera kepala ringan-sedang serta tatalaksana bedah untuk cedera kepala berat.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

kesehatan

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Jurnal Ilmu Kedokteran dan kesehatan (JIKK) menyediakan platform untuk mempublikasikan artikel bidang Kedokteran dan kesehatan yang meliputi: kedokteran komunitas: epidemiologi penyakit, promosi kesehatan kedokteran keluarga pendidikan kedokteran kedokteran klinis: pediatrik, endokrin, reproduksi, ...