Rekayasa: Jurnal Teknik Sipil
Vol 8, No 2 (2023): JURNAL REKAYASA TEKNIK SIPIL

Analisis Tingkat Kepuasan Bus Umum Trayek Malang-Surabaya

Primasworo, Rifky Aldila (Unknown)
Rahma, Pamela Dinar (Unknown)
Satoko, Remi Nisda Mela (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2024

Abstract

Terminal Arjosari merupakan salah satu terminal bus yang ada di Kota Malang dengan tipe terminal A yang merupakan penyedia jasa dan pelayanan angkutan penumpang. Terminal Arjosari terletak di Jalan Raden Intan No.1 Kecamatan Blimbing Kota Malang yang merupakanterminal terpadu. Ada tiga analisis yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu: a) analisis kinerja, b) analisis IPA. Data primer diperoleh melalui observasi, wawancara, kuisioner, dan dokumentasi dengan jumlag sampel sebanyak 100 responden, sedangkan data sekunder diperoleh dari Instansi, jurnal, literatur, dan internet. Dari hasil Analisa kininerja terdapat empat perolehan kriteria kurang dari kinerja seperti Headway, Load factor dijam sibuk, Load Factor diluar jam sibuk dan Frekuensi. Dalam analisis IPA terdapat 5 atribut yang termasuk dalam kuadran 1, dimana kelima atribut tersebut adalah kebersihan pada bus tidak terjaga, perilaku sopir kepada penumpang berstatus pelajar tidak ramah, Ibu hamil, Lansia, Difabel dan anak-anak tidak mendapatkan prioritas saat naik dan turun bus, waktu keberangkatan dan waktu tiba tidak sesuai jadwal dan bus selalu mengambil penumpang diluar terminal.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jurnal_rekayasa_teknik_sipil

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

Rekayasa: Jurnal Teknik Sipil, ISSN: 2527-5542 (cetak), ISSN: 2775-6017 (elektronik) adalah media publikasi karya ilmiah di bidang teknik sipil yang diterbitkan oleh Universitas Madura. Jurnal ini diharapkan dapat memberikan kontribusi bagi perkembangan keilmuan bidang Teknik Sipil dalam arti dapat ...