Jurnal Wahana Pendidikan
Vol 11, No 1 (2024): Januari

Pengaruh Penerapan Model Inkuiri Dengan LKPD Berbasis Diagram Berpikir Multidimensi Terhadap Keterampilan Proses Sains Dan Hasil Belajar Siswa Dalam Pembelajaran IPA

Nurhalimah, Nurhalimah (Unknown)
Supeno, Supeno (Unknown)
Ridlo, Zainur Rasyid (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2024

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan dengan tujuan untuk mengkaji apakah model inkuiri menggunakan LKPD berbasis diagram berpikir multidimensi berpengaruh secara signifikan terhadap keterampilan proses sains terintegrasi dan hasil belajar pada siswa MTS. Penelitian ini dilaksanakan di MTS Nurul Ulum dengan metode purposive sampling area yang dilakasankan dengan menentukan beberapa pertimbangan. Teknik sampling jenuh digunakan untuk memilih sampel. Model pembelajaran inkuiri bantuan LKPD berbasis diagram berpikir multidimensi dipakai pada kelas eksperimen sedangkan kelas kontrol mengikuti pembelajaran dengan cara tradisional. Uji statistika yang digunakan untuk menganalisis data keterampilan proses sains dan hasil belajar yaitu uji normalitas independent sample t- test serta uji t pihak kanan. Hasil   independen sampel t-test keterampilan proses sains yakni sig.(2-tailed) adalah 0,003, hasil belajar didapatkan sig.(2-tailed) sebesar 0,001 sehingga nilai signifikansinya > 0,05, Ho ditolak dan Ha diterima. Uji t pihak kanan keterampilan proses sains terintegrasi didapatkan hasil (3.224) > (1.701) sedangkan hasil belajar diperoleh (3.624) > (1.701) . Nilai t hitung > t tabel maka, keterampilan proses sains terintegrasi serta hasil belajar kelas eksperimen  lebih unggul  dibandingkan kelas kontrol, sehingga kesimpulannya model inkuiri menggunakan LKPD berbasis diagram berpikir multidimensi berpengaruh secara signifikan terhadap keterampilan proses sains terintegrasi dan hasil belajar siswa MTS.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jwp

Publisher

Subject

Education Other

Description

Jurnal Wahana Pendidikan merupakan Jurnal Ilmiah Nasional yang memuat artikel penelitian (research article) di bidang pengembangan proses pembelajaran, praktikum, pengembangan bahan ajar, peningkatan kompetensi guru, dan pengembangan manajemen sekolah. Jurnal Wahana Pendidikan diterbitkan secara ...