Jambura Journal of Sports Coaching
Vol 6, No 2 (2024): Juli

ANALISIS VO2MAX PEMAIN SEPAK BOLA PERSIKAB BANDUNG

Al Ma'ruf, Gufroni (Unknown)
Pamungkas, Hari (Unknown)
Kurniawan, Rubbi (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Jul 2024

Abstract

VO2max adalah ukuran penting dari kapasitas aerobik seseorang dan sering digunakan sebagai indikator kinerja fisik. Persikab Bandung, sebagai salah satu klub sepak bola ternama di Indonesia, memiliki kebutuhan untuk memahami profil fisik pemain-pemainnya secara lebih mendalam. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis VO2max pemain sepak bola Persikab Bandung. Penelitian menggunakan metode penelitian kuantitatif dengan pendekatan survei. Subjek dalam penelitian ini adalah pemain sepak bola Persikab Bandung sebanyak 32 orang yang dilakukan pada tahun 2023. Instrumen yang digunakan berupa bleep test untuk mengukur tingkat VO2max pemain sepak bola. Hasil yang diperoleh berdasarkan penelitian yang dilakukan bahwa 46,9% pemain masuk dalam kategori superior, 40,6% pemain masuk kategori baik sekali, dan 12,5% pemain masuk kategori baik. Pada kategori sedang, kurang, maupun kurang sekali tidak ditemukan pada pemain sepak bola Persikab Bandung. Kesimpulan yang dapat diambil adalah rata-rata nilai VO2max pemain sepak bola Persikab Bandung adalah sebesar 51,675 ml/kg/min yang masuk dalam kategori baik sekali. Hasil penelitian ini diharapkan menjadi dasar dalam pengembangan program latihan yang lebih efektif, serta dalam pengambilan keputusan terkait manajemen kebugaran fisik dan pemulihan cedera.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jjsc

Publisher

Subject

Other

Description

Jambura Journal of Sports Coaching (JJSC) is an international peer-refereed research journal published by sports coaching education program, The scope of articles published in this journal deals with a broad range of topics, including Sports Training Science, Sports Biomechanics, History and ...