JURNAL SAINS, SOSIAL DAN HUMANIORA
Vol. 4 No. 1 (2024): JSSH : Jurnal Sains, Sosial dan Humaniora

Dari Demokrasi Ke Oligarki: Potret Partai Politik di Parlemen Era Reformasi

Ismail, Abdullah (Unknown)
Djana, Amrul (Unknown)
Amir, Saiful (Unknown)
Noh, Muhammad Haji (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2024

Abstract

Di era reformasi telah terjadi perubahan politik dari rezim otoriter menuju pemerintahan demokrasi antara lain ditandai dengan berlangsungnya Pemilihan Umum (Pemilu). Tak ada demokrasi tanpa Pemilu. Tak ada Pemilu tanpa partai politik. Melalui Pemilu yang demokratis diharapkan dapat dihasilkan lembaga-lembaga demokrasi baru yang berisi para wakil rakyat yang pada akhirnya berpihak serta berjuang untuk kepentingan rakyat. Meskipun dalam kenyataannya, Pemilu yang berlangsung secara bebas dan demokratis tidak selalu menjamin lahirnya pemerintahan yang lebih bertanggung jawab kepada rakyatnya. Pada titik inilah, tulisan ini mencoba melihat bagaimana kecenderungan proses dari demokrasi ke oligarki di parlemen era reformasi sekarang ini. Dengan fokus bahasannya pada pengambilan kebijakan/keputusan dan konflik kepentingan, serta pengelolaan konflik sebagai watak demokrasi.

Copyrights © 2024