Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan
Vol 10 No 12 (2024): Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan 

Analisis Pengaruh Kualitas Produk dan Harga Terhadap Kepuasan Konsumen Ikan Asin Di Desa Bungabali Kecamatan Pantar Timur Kabupaten Alor

Anigomang, Ferdinand Romelus (Unknown)
Elita, Alya (Unknown)
Amaral, Maria Agustin Lopes (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mencari tau pengaruh kualitas produk dan harga terhadap kepuasan konsumen ikan asin di desa Bungabali kecamatan Pantar Timur Kabupaten Alor. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif subyektif dan kuantitatif dengan pengambilan data dari 40 responden yang menjadi konsumen ikan asin di desa Bungabali kecamatan Pantar Timur Kabupaten Alor. Pengambilan data juga melalui wawancara terhadap informan untuk mencari tahu tingkat kepuasan konsumen terhadap produk ikan asin di desa Bungabali. Kepuasan konsumen merupakan hal penting yang perlu menjadi perhatian bagi penghasil atau pengusaha yang melakukan penjualan ikan asin di desa Bungabali. Faktor faktor yang dapat mempengaruhi tingkat kepuasan konsumen ikan asin di desa Bungabali adalah kualitas produk ikan asin dan harga ikan asin di desa Bungabali. Kualitas produk berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan uji statistik melalui uji t dengan taraf nyata 5% dimana memiliki nilai probabilitas sebesar 0,028< 0,05 atau 5% hal ini berarti bahwa variabel kualitas produk berpengaruh terhadap kepuasan konsumen. Harga berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan uji statistik melalui uji t dengan taraf nyata 5% dimana memiliki nilai probabilitas sebesar 0,010 < 0,05 atau 5% hal ini berarti bahwa variabel harga berpengaruh positif terhadap kepuasan konsumen. Kualitas produk dan harga terhadap variabel terikat yakni kepuasan konsumen sebesar 0.000 <0.05 atau 5% hal ini berarti bahwa variabel kualitas produk dan harga berpengaruh secara simultan terhadap variabel kepuasan konsumen

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

JIWP

Publisher

Subject

Religion Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan (JIWP) Diterbitkan sebagai upaya untuk mempublikasikan hasil-hasil penelitian dan temuan di bidang pendidikan . Jurnal ini terbit 4 bulanan, yaitu bulan April, Agustus dan Desember. *Ruang Lingkup* Memuat hal kajian, analisis, dan penelitian tentang perancangan, ...