Jurnal Kreativitas dan Inovasi (Jurnal Kreanova)
Vol 4 No 2 (2024)

PELATIHAN PENGGUNAAN MESIN EKSTRUSI DAN PENGADUK LIMBAH IKAN PADA UMKM DI KENJERAN

Ponidi, Ponidi (Unknown)
Rizaly, Anastas (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2024

Abstract

Mengingat potensi sumber daya laut dan air yang dimiliki Kota Surabaya khususnya di wilayah pesisir Kenjeran, tentunya perlu adanya pelatihan terkait strategi pengembangan dan pemeliharaan untuk menjaga kondisi lingkungan yang memberikan dampak positif. Melihat mayoritas penduduk pesisir adalah nelayan dan lebih banyak melakukan pengolahan hasil tangkapan ikan secara mandiri ataupun kelompok maka potensi limbah ikan, limbah jeroan ikan membutuhkan perlakuan khusus, dengan melihat kondisi tersebut maka dibutuhkan mesin pengolah limbah ikan dan jeroan yang bisa diolah menjadi pupuk organik yang dapat dimanfaatkan untuk kesuburan tanaman . Bertitik tolak pada kondisi yang demikian maka tim pengabdian Universitas Muhammadiyah Surabaya membuat mesin pengolahan limbah jeroan ikan dengan kapasitas 8 kg/jam dan sekaligus sebagai pengaduk adonan pupuk organik yang terdiri dari 100 gram jeroan ikan yang sudah digiling, 660 sekam padi, 660 gram arang halus, 1liter air, tanah dan 100 ml bakteri EM4 kemudian difermentasi di tempat/wadah yang kedap udara selama 5 sampai dengan 10 hari. Dari hasil pengabdian berupa pelatihan pemanfaatan mesin ekstrusi dan pengaduk jeroan ikan pada UMKM di Kenjeran didapat hasil awal berupa fermentasi adonan yang kemudian dikeringkan dengan kadar air 11 persen, selama kurang lebih 1 hari penuh dan pupuk siap untuk dikemas serta dipasarkan.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

kreanova

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal KREANOVA merupakan jurnal pengabdian kepada masyarakat yang memiliki tujuan untuk memfasilitasi para ilmuwan, pelaksana pengabdian kepada masyarakat dan praktisi bisnis dalam mempublikasikan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang meliputi bidang ekonomi, manajemen dan bisnis,, akuntansi, ...