Jurnal MIPA dan Pembelajarannya
Vol. 2 No. 10 (2022): Oktober

Analisis cluster dan analisis diskriminan untuk mengelompokkan provinsi berdasarkan faktor-faktor yang mempengaruhi tingkat kemiskinan di Indonesia tahun 2009, 2010, dan 2011

Widiyatna, Alfiah (Unknown)
Rahardjo, Swasono (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 May 2023

Abstract

Kemiskinan merupakan suatu keadaan yang terjadi karena ketidakmampuan seseorang untuk mencukupi kebutuhan pokok minimum seperti pangan, sandang, kesehatan, perumahan, dan pendidikan yang diperlukan untuk bisa bertahan hidup. Ada banyak faktor yang mempengaruhi suatu daerah dikatakan miskin, salah satunya Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT), Upah Minimum Provinsi (UMP), dan Indeks Pembangunan Manusia (IPM). Dalam mengelompokkan daerah berdasarkan faktor yang mempengaruhi kemiskinan digunakan analisis cluster dan analisis diskriminan untuk menentukan fungsi diskriminan. Berdasarkan analisis cluster diperoleh kelompok dengan tingkat kemiskinan tertinggi terdiri atas 7 provinsi, kelompok dengan tingkat kemiskinan ke-2 terdiri atas 8 provinsi, tingkat kemiskinan ke-3 terdiri atas 3 provinsi, dan kelompok dengan tingkat kemiskinan terendah terdiri atas 4 provinsi. Sedangkan fungsi diskriminan yang akurat untuk data tahun 2009 adalah D_1=1,165X_1+1,087X_2+0,098X_3, dan D_2=0,818X_1-1,146X_2+0,664X_3. Tahun 2010 adalah D_1=1,171X_1-0,811X_2+1,088X_3, D_2=1,064X_1+1.043X_2-0,596X_3 dan D_3=-0,794X_1+0,763X_2+0,962X_3. Tahun 2011 adalah D_1=0.623X_1+2.202X_2+0,289X_3, D_2=0,841X_1-0,648X_2+0,815X_3, dan D_3=-0,939X_1+0,338X_2+0,920X_3. Sedangkan gabungan data tahun 2009-2011 adalah D_1=1,253X_1+0,777X_2+0,208X_3, D_2=-0,838X_1+1,394X_2-0,391X_3, dan D_3=-0,829X_1+0,363X_2+1,287X_3.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

mipa

Publisher

Subject

Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Chemistry Education Energy Immunology & microbiology Materials Science & Nanotechnology Mathematics

Description

Jurnal MIPA dan Pembelajarannya (JMIPAP) is a publication that focuses on education, particularly in the areas of mathematics and natural sciences. The journal publishes articles, research papers, and other relevant manuscripts related to the teaching and learning of these subjects. It provides a ...