MODELING: Jurnal Program Studi PGMI
Vol 11 No 1 (2024): Maret

Implementasi Pelatihan Kurikulum Merdeka di SMKS al Washliyah 9 Perbaungan

Sitorus, Nuraisyah (Unknown)
Azizah, Nur (Unknown)
Simanjuntak, Siti Khalijah (Unknown)
Khairani, Khairani (Unknown)
Neliwati, Neliwati (Unknown)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2024

Abstract

Pelatihan merupakan proses untuk membentuk dan membekali guru dengan menambah keahlian, kemampuan, pengetahuan dan perilakunya. Artinya pelatihan akan membentuk perilaku guru yang sesuai dengan yang diharapkan sekolah, misalnya sesuai dengan budaya sekolah. Kemudian akan membekali guru dengan berbagai pengetahuan, kemampuan, dan keahlian, sesuai dengan bidang pekerjaannya. Masih banyak guru yang belum memahami secara teoretis dan praktis kebijakan merdeka belajar padahal pemahaman guru terhadap reformasi kurikulum sangat esensial. Guru merasa kesulitan menerapkan kebijakan merdeka belajar di sekolah dan di kelas. Oleh karena itu, sangat diperlukan pelaksanaan pelatihan dalam pengimplementasian kurikulum merdeka pada era sekarang ini.

Copyrights © 2024