Pembelajaran matematika sering menghadapi tantangan dalam meningkatkan pemahaman dan pencapaian akademis siswa, sehigga penting untuk mengevaluasi efektivitas berbagai model ajar kooperatif. Dua model ajar kooperatif yang populer dalam pengajaran matematika adalah Numbered Heads Together (NHT) dan Think-Pair-Share (TPS). Penelitian ini merupakan meta-analisis yang bertujuan untuk meningkatkan efektivitas edukasi matematika di sekolah, dengan fokus pada perbandingan hasil belajar peserta didik yang memanfaatkan model ajar kooperatif tipe Numbered Heads Together (NHT) dan Think-Pair-Share (TPS). Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi model mana yang lebih efektif dalam mengembangkan keterampilan dan pencapaian akademis murid dalam mata pelajaran matematik. Dalam perbandingan kedua model tersebut, ukuran efek digunakan sebagai ukuran utama untuk menilai dampak dari masing-masing model. Analisis statistik menunjukkan bahwa model NHT lebih efektif dibandingkan model TPS dalam meningkatkan hasil belajar matematika, dengan nilai  = 8,23 yang signifikan dibandingkan dengan  =1,96, sehingga hipotesis nol (H0) ditolak. Hasil ini menegaskan adanya perbedaan signifikan dalam efektivitas kedua model pembelajaran kooperatif tersebut. Meskipun kedua model bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar melalui interaksi dan kolaborasi siswa, model NHT terbukti memberikan dampak yang lebih positif
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2024