Penelitian ini menganalisis strategi public relations dalam membangun narasi politik kampanye calon presiden Anis-Muhaimin di media sosial pada Pilpres 2024 menggunakan pendekatan etnografi virtual. Fokus utama adalah pada penggunaan media sosial untuk membentuk narasi politik, interaksi dengan publik, dan manajemen krisis. Metode etnografi virtual digunakan untuk mengamati dan menganalisis aktivitas kampanye di platform media sosial utama. Hasil penelitian menunjukkan pentingnya strategi narasi yang konsisten, interaksi dua arah dengan publik, dan penanganan krisis yang efektif dalam kampanye digital.
Copyrights © 2024