An-Nahdlah: Jurnal Pendidikan Islam
Vol 4 No 1 (2024): Mei-Agustus

EVALUASI PEMBELAJARAN INTERAKTIF DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS SISWA DI SMPN 2 SINTOGA

Muhammad Shaleh Mahfuzh (Unknown)
Remiswal (Unknown)
Khadijah (Unknown)



Article Info

Publish Date
03 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi efektivitas pembelajaran interaktif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa di SMPN 2 Sintoga. Penelitian ini menggunakan model evaluasi CIPP (Context, Input, Process, Product) untuk mengevaluasi efektivitas pembelajaran interaktif dalam meningkatkan keterampilan berpikir kritis siswa di SMPN 2 Sintoga. Metode CIPP merupakan pendekatan evaluatif yang komprehensif dan sistematis, memungkinkan analisis menyeluruh terhadap berbagai aspek program pembelajaran. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa evaluasi pembelajaran interaktif di SMPN 2 Sintoga menunjukkan peningkatan keterampilan berpikir kritis siswa meskipun menghadapi tantangan. Evaluasi konteks menekankan perlunya metode pembelajaran yang lebih interaktif untuk menyesuaikan dengan tuntutan kurikulum. Evaluasi input menyoroti kesiapan materi ajar, teknologi, kompetensi guru, dan dukungan administratif. Proses implementasi menunjukkan pentingnya interaksi dinamis antara guru dan siswa serta keterlibatan siswa yang aktif. Evaluasi produk menunjukkan peningkatan signifikan dalam keterampilan berpikir kritis, didukung perubahan positif dalam motivasi siswa. Diperlukan pendekatan lebih dipersonalisasi dan integrasi keterampilan berpikir kritis di semua mata pelajaran untuk hasil yang lebih merata.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

an-nahdlah

Publisher

Subject

Religion Education

Description

An-Nahdlah: Jurnal Pendidikan Islam which focuses on issues related to the field of Islamic Education. We invite lecturers, students, researchers, practitioners, and observers in the field of Islamic Education to publish their manuscripts that have never been published in other media, which focus ...