Penelitian ini mempunyai permasalahan yaitu rendahnya aktivitas, keterampilan berpikir kritis dan hasil belajar muatan IPS peserta didik. Upaya dalam mengatasi permasalahan itu yakni memakai model BAGUS dalam pembelajaran. Penelitian ini tujuannya untuk mendeskripsikan aktivitas pendidik, menganalisis aktivitas, keterampilan berpikir kritis, dan hasil belajar peserta didik. Penelitian ini memakai Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pendekatan kualitatif yang dilakukan dalam tiga kali pertemuan. Subjek penelitian yaitu peserta didik kelas IV. Diperolehnya data kualitatif yaitu dari observasi aktivitas pendidik, aktivitas peserta didik, keterampilan berpikir kritis serta data kuantitatif dari hasil belajar peserta didik dengan tes tertulis. Hasil penelitian ini memperlihatkan peningkatan yang signifikan sehingga pada pertemuan ketiga aktivitas pendidik mencapai skor 31 yang kriterianya “Sangat Baik”. Aktivitas peserta didik dicapai ketuntasan klasikal 92% dengan kriteria “Sangat Baik”. Keterampilan berpikir kritis peserta didik dicapai ketuntasan klasikal 85% dengan kriteria “Sangat Baik”. Hasil belajar peserta didik mencapai ketuntasan klasikal 92% dengan kriteria “Sangat Baik”. Berdasarkan hasil penelitian ini, diberikan kesimpulan bahwa penggunaan model BAGUS bisa meningkatkannya aktivitas, keterampilan berpikir kritis, dan hasil belajar peserta didik.
Copyrights © 2023