Pendidikan karakter di lembaga-lembaga Taman Kanak-kanak Tunggul Hitam sudah terlaksana melalui media dengan berbagai metode seperti metode ceramah dan bercerita. Namun pada kenyataannya, karakter anak-anak yang bersekolah di beberapa lembaga tersebut masih bermasalah seperti berbohong, suka bertengkar, tidak peduli dengan teman dan lingkungan, serta tidak sabar saat menunggu. Hal tersebut disebabkan oleh lingkungan anak yang dekat dari pasar pagi tunggul hitam bahkan sebagian orangtua anak bekerja sebagai pedagang sehingga anak mencontoh semua yang dilihat dan didengar anak di lingkungannya. Selain itu, media yang digunakan guru masih belum efektif dalam pembelajaran karakter anak. Metode penelitian ini yaitu deskripsi kualitatif. Kegiatan yang dilakukan yaitu berupa Pelatihan Pembuatan Media Berbasis Digital dalam Penanaman Karakter Anak untuk Guru di Taman Kanak-kanak Tunggul Hitam. Hasil penelitian ditemukan bahwa Pelatihan pembuatan media digital ini dapat membekali guru dalam mendesain dan membuat media berbasis digital yang menarik bagi anak terutaman dalam penanaman karakter yang baik bagi anak. Penggunaan media digital menarik dan memudahkan anak memahami pendidikan karakter pada anak.
Copyrights © 2023