Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gaya belajar peserta didik kelas IV SD Negeri Peterongan Semarang. Keunikan yang dimiliki masing-masing peserta didik menuntut guru untuk mengajar dengan menyesuaikan karakteristik peserta didik yang dihadapi. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Metode yang digunakan adalah observasi dengan angket/kuesioner gaya belajar. Penelitian ini menggunakan subjek peserta didik kelas IV SD Negeri Peterongan Semarang tahun ajaran 2023/2024 yang berjumlah 23 peserta didik. Data penelitian diperoleh melalui observasi dengan angket/kuesioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik kelas IV memiliki gaya belajar yang beragam. Terbuktii bahwa gaya belajar peserta didik menunjukkan 35% gaya belajar visual, 48% gaya belajar auditori, dan 17% gaya belajar kinestetik. Berdasarkan hasil tersebut maka guru harus menerapkan pembelajaran berdiferensiasi untuk mengakomodasi gaya belajar peserta didik yang bervariatif.
Copyrights © 2024