JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Strategi Perencanaan Pendidik dan Tenaga Kependidikan untuk Institusi Pendidikan yang Kompetitif

Hartanto, Cahya Fajar Budi (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 Jul 2024

Abstract

Pendidikan memerlukan dukungan kesiapan berbagai sumber daya, salah satunya yang penting adalah ketersediaan sumber daya manusia yang kompeten di bidangnya. Oleh karena itu, maka harus ada perencanaan dalam mempersiapkan sumber daya manusia tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa pentingnya perencanaan pendidik dan tenaga kependidikan serta bagaimana strateginya agar mendukung terwujudnya lembaga pendidikan yang mampu bersaing. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan sumber data berupa studi literatur. Hasil penelitian disajikan dalam bentuk naratif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perencanaan pendidik dan tenaga kependikan merupakan sesuatu hal yang sangat penting untuk menjaga mutu lembaga pendidikan. Masih ditemukan kendala di lapangan dan untuk itu perlu strategi yang betul-betul dipesiapkan dengan matang demi menjamin ketersediaan pendidik dan tenaga kependidikan yang siap membawa lembaga pendidikan ke level unggul.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...