JURNAL PENDIDIKAN TAMBUSAI
Vol. 8 No. 2 (2024)

Pengembangan Bahan Ajar Berbasis Modul Elektronik pada Mata Kuliah Hidrolika Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Jakarta

Feri Fergiawan (Universitas Negeri Jakarta)
Arris Maulana (Universitas Negeri Jakarta)
Rosmawita Saleh (Universitas Negeri Jakarta)



Article Info

Publish Date
09 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini mengembangkan bahan ajar berbasis modul elektronik (e-modul) pada mata kuliah Hidrolika di Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Jakarta. Modul elektronik ini dirancang untuk meningkatkan minat baca dan pemahaman materi mahasiswa. Pengembangan modul elektronik dilatarbelakangi oleh perkembangan teknologi dalam pendidikan, kebutuhan bahan ajar yang sistematis dan menarik, serta kurangnya sumber belajar dan rendahnya motivasi belajar mahasiswa. Penelitian ini menggunakan metode Research and Development (R&D) dengan model pengembangan Four-D (Design, Define, Develop, Disseminate). Penelitian ini menggunakan angket sebagai instrumen pengumpulan data uji kelayakan produk melalui validasi ahli dan uji coba produk kepada mahasiswa PTB UNJ yang telah mengambil mata kuliah Hidrolika. Analisis data validasi ahli dan uji coba produk menggunakan nilai rumus rata-rata. Hasil penelitian berupa modul elektronik yang memuat media pembelajaran menarik seperti video pembelajaran dan tes formatif. Modul elektronik ini telah divalidasi oleh ahli materi dan media, dan mendapatkan hasil yang sangat baik dengan persentase 92% untuk materi dan 82% untuk media. Uji coba terbatas kepada mahasiswa juga menunjukkan respon positif dengan persentase 89%. Pengembangan modul elektronik ini diharapkan dapat membantu mahasiswa dalam memahami mata kuliah Hidrolika dengan lebih baik dan meningkatkan minat belajar mereka. Modul elektronik ini dapat digunakan oleh seluruh mahasiswa Prodi Pendidikan Teknik Bangunan Universitas Negeri Jakarta dan dapat dimasukkan ke dalam Learning Management System (LMS) milik Universitas.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

jptam

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Jurnal Pendidikan Tambusai is Jurnal Electronic which contains the results of research and literature studies related to the field of education, including; regulation of education, learning activities, learning strategies, teacher professionalism, students, education and education personnel, issues ...