Jurnal Sains dan Teknologi
Vol. 5 No. 3 (2024): Jurnal Sains Dan Teknologi

Analisa Air Traffic Control Automation System dalam mengatasi DEP Message yang Hilang

Praptiningsih, Nunuk (Unknown)
Wagini, Dini (Unknown)
Abimanyu, Yudha (Unknown)
Rosmayanti, Lina (Unknown)
Kalbuana, Nawang (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Apr 2024

Abstract

Air Traffic Services (ATS) Message menjadi bagian utama dalam penyediaan informasi penerbangan, baik dalam pelayanan navigasi maupun operasional maskapai penerbangan. Salah satu elemen penting dari ATS Message adalah Pesan Keberangkatan (Departure Message/DEP message). DEP message harus dikirimkan setelah pesawat lepas landas, dengan Unit ATS dari Bandar Udara keberangkatan bertanggung jawab atas pengirimannya sesuai dengan pedoman yang tercantum dalam Dokumen International Civil Aviation Organization (ICAO) Doc.4444. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kendala dalam manajemen dan pengiriman DEP message pada Air Traffic Control Automation System di di Jakarta Air Traffic Service Center. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan menggunakan wawancara dan observasi langsung sebagai instrumen penelitian untuk mengamati fenomena yang terjadi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa meskipun Air Traffic Control Automation System di di Jakarta Air Traffic Service Center sudah sesuai dengan standar spesifikasi dan kapabilitas yang ditetapkan dalam dokumen yang berlaku, namun masih terdapat kendala operasional yang menghambat sistem untuk mengirimkan DEP message secara otomatis, yang mengakibatkan pesan tersebut tidak terkirim dengan baik.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

saintek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Mathematics Physics Social Sciences

Description

SAINTEK (Jurnal Sains dan Teknologi) adalah jurnal peer reviewed dan Open-Access. SAINTEK merupakan jurnal yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian (LPPM) STMIK Pelita Nusantara. SAINTEK mengundang para peneliti, dosen, dan praktisi di seluruh dunia untuk bertukar dan memajukan ...