Jurnal Diksatrasia : Jurnal Ilmiah Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Vol 8, No 2 (2024): JURNAL DIKSATRASIA JULI 2024

Tindak Tutur Ilokusi dalam Naskah Drama Pada Suatu Hari Karya Arifin C.Noer (Alternatif pengembangan Model Bahan Ajar Teks Drama)

Sevina, Dilla (Unknown)
Hendaryan, R. (Unknown)
Hidayatullah, Asep (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2024

Abstract

Penelitian ini berjudul “Tindak Tutur Ilokusi dalam Naskah Drama Pada Suatu Hari Karya Arifin C.Noer (Alternatif pengembangan Model Bahan Ajar Teks Drama).” Berdasarkan latar belakang penelitian ini, drama berkaitan erat dengan dialog. Dalam dialog penutur dengan bertujuan menyampaikan informasi kepada lawan tuturnya, Drama seringkali kurang diapresiasi dalam bentuk menginterpretasi drama. Tujuan utama untuk mendeskripsikan bentuk tindak tutur ilokusi dalam naskah drama Pada Suatu Hari karya Arifin C. Noer, dan pengembangan bahan ajar teks dram Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Naskah drama Pada Suatu Hari karya Arifin C. Noer digunakan sebagai sumber data. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah teknik baca dan catat. Dianalisis dengan teori bentuk tindak tutur ilokusi menurut George Yule. Peneliti menggunakan langkah-langkah metode analisis data kualitatif yang dikemukakan oleh Sugiyono, yaitu 1) reduksi data; 2) penyajian data; 3) menarik kesimpulan/verifikasi. Hasil penelitian adalah bentuk tindak tutur ilokusi meliputi: , peneliti menyimpulkan bahwa, terdapat 77 dialog dalam naskah tersebut yang mengandung ilokusi, seperti yakni: 1) Ilokusi deklarasi; sebanyak 1 data tuturan; 2) Ilokusi representatif (asertif); sebanyak 26 data tuturan; 3) Ilokusi ekspresif sebanyak 13 data tuturan;. 4) Ilokusi direktif sebanyak 33 data tuturan; dan 5) ilokusi komisif; sebanyak 4 data tuturan. Adapun bentuk tindak tutur ilokusi yang paling banyak ditemui  adalah tindak tutur direktif sebanyak 33 tuturan dan yang paling tidak banyak ditemui adalah tindak tutur deklarasi sebanyak 1 tuturan. Hasil penelitian ini dapat menjadi alternatif pengembangan  model bahan ajar teks drama, karena sesuai dengan prinsip-prinsip bahan ajar seperti relevansi, konsistensi, dan kecukupan.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

diksatrasia

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media

Description

Jurnal Diksatrasia dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa Indonesia Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Galuh Ciamis dengan ISSN 2829-1832. Jurnal ini memuat hasil penelitian atau kajian teoretis mengenai pendidikan kebahasaan dan kesastraan Indonesia. Diterbitkan dua kali dalam ...