Jurnal Ilmiah Keperawatan Gigi
Vol 1, No 1 (2020): MARET

HUBUNGAN KESEHATAN GIGI DAN MULUT DENGAN INDEKS PRESTASI BELAJAR ANAK

Kusmana, Aan (Unknown)
Restuningsih, Sekar (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2020

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Hubungan Kesehatan Gigi dan Mulut dengan Indeks Prestasi  Belajar Anak Kelas V SDN  Kiarajangkung II Kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya. Jenis penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif dengan rancangan penelitian  cross sectional, populasi dalam penelitian ini adalah siswa siswi SDN Kiarajangkung II Kelas Kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya yang berjumlah 35 orang, semua poulasi dijadikan sampel penelitian. Teknik pengolahan data dengan cara dengan membuat tabel distribusi frekwensi untuk data DMF-T dan nilai prestasi belajar. Hasil penelitian yang dilaksanakan di SDN Kiarajangkung II kelas V Kecamatan Sukahening Kabupaten Tasikmalaya yaitu ada  hubungan  antara indeks DMF-T  dengan  prestasi belajar siswa SDN Kiarajangkung   II   kelas   V   Kecamatan Sukahening   Kabupaten Tasikmalaya. Hal   ini   mempunyai   arti   bahwa   tinggi  rendahnya   indeks   DMF-T   mempengaruhi  prestasi belajar.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

jikg

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Nursing Public Health Social Sciences

Description

JIKG dibentuk oleh Jurusan Keperawatan Gigi Poltekkes Kemenkes Tasikmalaya. JIKG merupakan wadah bagi akademisi, praktisi serta profesi kesehatan lain yang berminat mempublikasikan hasil riset yang telah mereka lakukan khususnya dalam bidang KESEHATAN GIGI dan ilmu lainnya. Journal JIKG ini ...