Permasalah utama dalam penjualan ubi talas adalah ketika ubi talas panen melimpah, ubi talas tidak terserap oleh pasar, banyak ubi talas yang lama terjual bahkan tidak laku terjual karena masyarakat atau petani talas hanya mengandalkan para wisatawan yang datang berwisatawan dikawasan wisata sembalun Lombok Timur Nusa Tengga Barat. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini diharapkan para warga yang mengikuti kegiatan pelatihan mampu memproduksi atau mengolah ubi talas menjadi kripik talas yang diminati oleh para konsumen dengan berabi tampil beda, berupa stik talas yang memiliki varian rasa. Metode yang digunakan dalam kegiatan pengabdian ini adalah metode penyuluhan, demostrasi dan praktek. Hasil yang dicapai dari kegiatan ini adalah dari kegiatan yang telah dilakukan tim pengabdian kepada masyarakat masayarakat dengan program pelatihan pengolahan dan pemasaran keripik talas di desa sajang kelurahan sembalun ini adalah peningkatan keterampilan pengolahan ubi talas dengan rasa dan tampilan yang berbeda.
Copyrights © 2024